Satgas Yonarmed 11 Kostrad Bersihkan Pelabuhan Semayang Balikpapan

Prajurit dari Satgas Pamtas Yonarmed 11 Kostrad melakukan aksi bersih-bersih di Pelabuhan Semayang, Balikpapan. (Foto: Pen Yonarmed 11 Kostrad)

StarNusantara BALIKPAPAN,- Puluhan prajurit dari Satuan Tugas Pengamanan Perbatasan (Satgas Pamtas) Yonarmed 11 Kostrad melakukan aksi bersih-bersih di Pelabuhan Semayang, Balikpapan, Kalimantan Timur, Rabu (21/8).

Prajurit terlihat membantu petugas kebersihan membersihkan sampah yang berserakan di sekitar pelabuhan Semayang.

Mereka mengumpulkan sampah plastik dan kertas, yang kemudian diangkut ke tempat pembuangan yang telah disiapkan.

Komandan Satgas Pamtas Yonarmed 11 Kostrad, Letkol Arm Gde Adhy Surya Mahendra menyebut, aksi ini merupakan inisiatif prajurit TNI menjaga kebersihan dan keindahan pelabuhan yang menjadi salah satu pintu gerbang utama Kota Balikpapan.

Selain itu, aksi bersih-bersih ini merupakan bentuk kepedulian prajurit terhadap lingkungan di lokasi mereka bertugas.

“Kami ingin memberikan contoh dan mengajak masyarakat lebih peduli terhadap kebersihan lingkungan. Kebersihan pelabuhan penting untuk kenyamanan bersama,” ujarnya.

Aksi bersih-bersih yang dilakukan Satgas Pamtas Yonarmed 11 Kostrad di Pelabuhan Semayang, Balikpapan. (Foto: Pen Yonarmed 11 Kostrad)

Inisiatif Satgas Pamtas Yonarmed 11 Kostrad ini diapresiasi masyarakat setempat dan pengelola Pelabuhan Semayang.

Warga sekitar Pelabuhan Semayang bahkan mengucapkan terima kasih kepada Satgas Pamtas Yonarmed 11 Kostrad yang telah membantu menjaga kebersihan area pelabuhan.

Warga berharap aksi bersih-bersih ini bisa mendorong warga lainnya lebih aktif menjaga kebersihan lingkungan di sekitar mereka.

Penulis: Kurniati

Connect with Us

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *