Harga Komoditas Bahan Pokok Hari Ini: Cabai dan Beras Turun, Daging Ayam, Telur dan Bawang Putih Naik

Ilustrasi komoditas beras yang saat ini sedang mengalami penurunan harga. (Foto: sawangan blogspot)

StarNusantara JAKARTA,- Harga komoditas pangan di sejumlah pasar tradisional di Jakarta dan sekitarnya, Senin (26/8) terpantau fluktuatif.

Berdasarkan Pusat Informasi Harga Pangan Strategis (PIHPS) Bank Indonesia, komoditas cabai hingga beras mengalami penurunan harga, sedangkan harga telur dan minyak goreng naik.

Dari PIPHS, harga rata-rata cabai merah dipatok Rp46.900 per kilogram (kg), turun dibandingkan pekan lalu yang mencapai Rp49.650 per kg.

Penurunan harga juga terjadi pada cabai rawit juga dari Rp61.450 per kg pada pekan lalu menjadi Rp55.050 per kg.

Harga beras di PIHPS juga mengalami penurunan meski tipis, dari Rp15.300 per kg menjadi Rp15.250 per kg pekan ini.

Penurunan harga lain juga terjadi di komoditas bawang merah yang turun dari Rp28.950 per kg menjadi Rp28.600 per kg. Kemudian harga daging sapi dari Rp135.000 menjadi Rp134.600 per kg pekan ini.

Sedangkan komoditas daging ayam mengalami kenaikan harga, dari Rp29.650 per kg pada pekan lalu menjadi Rp29.850 per kg.

Selain daging ayam, harga telur juga naik dari Rp29.650 per kg menjadi Rp29.850 per kg.

Kenaikan harga juga terjadi di komoditas bawang putih, yang mencapai Rp42.850 per kg, dari sebelumnya sebesar Rp42.250 per kg.

Kemudian harga minyak goreng juga naik dari Rp19.250 per kg pada pekan lalu menjadi Rp19.350 per kg dan harga gula pasir dari Rp18.400 per kg menjadi Rp18.450 per kilogram.

Penulis: Kurniati

Connect with Us

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *