Indonesia-India Kerja Sama Tingkatkan Pertahanan Laut

Kasal Muhammad Ali ketika menerima Duta Besar India untuk Indonesia, Sandeep Charkravorty. (Foto: Dinas Penerangan TNI Angkatan Laut)

StarNusantara JAKARTA,- Tentara Nasional Indonesia Angkatan Laut (TNI AL) membahas berbagai peningkatan kerja sama, utamanya soal pertahanan laut dengan Courtesy Call Dubes India untuk Indonesia dan Timor Leste H.E., Sandeep Chakravorty.

Pertemuan yang berlangsung di Admiral Room Markas Besar Angkatan Laur (Mabesal), Cilangkap, Jakarta Timur, Senin (26/08) kemarin itu bagian dari komitmen TNI AL memperluas dan meningkatkan kerja sama bilateral.

Apalagi dalam waktu dekat, TNI AL akan menggelar Multilateral Naval Exercise Komodo (MNEK) ke-5, International Fleet Review (IFR) dan International Maritime Security Symposium (IMSS) ke-6 di Bali.

Kegiatan tersebut berlangsung pada 15 hingga 22 Februari 2025.

Dalam kesempatan itu, Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali meminta agar Dubes Sandeep menyampaikan kepada pemerintah India, khususnya Angkatan Laut India untuk berpartisipasi dalam kegiatan tersebut.

Selain itu, Kasal juga menyampaikan terima kasih atas berbagai kerja sama terkait pertahanan, terutama di bidang pendidikan, operasi dan latihan yang sudah terjalin selama ini.

“Saya sangat berharap pertemuan ini akan bermanfaat bagi kita semua dan generasi yang akan datang. Semoga hubungan baik Angkatan Laut kedua negara, akan semakin baik lagi di masa depan,” imbuh Kasal Muhammad Ali.

Kasal Muhammad Ali ketika menerima Duta Besar India untuk Indonesia, Sandeep Charkravorty. (Foto: Dinas Penerangan TNI Angkatan Laut)

Sementara itu, Duta Besar India untuk Indonesia dan Timor Leste, Sandeep Chakravorty menyambut baik rencana TNI AL menggelar kegiatan internasional.

Sandeep menegaskan negaranya akan berpartisipasi dalam kesempatan itu.

Dubes India juga mengundang TNI AL mengikuti konferensi Continuing Medical Education (CME) on Marine Medicine & Allied Sciences-2024 yang akan diselenggarakan pertengahan September mendatang di Indian Naval Hospital Ship Asvini, Mumbai.

“Saya juga menyampaikan undangan dari Director General Medical Services (Indian Navy) Surgeon Vice Admiral Arti Sarin, kepada TNI AL untuk ikut serta pada konferensi tersebut,” tambah Sandeep.

Selain Kasal, sejumlah Pejabat Tinggi TNI AL juga turut hadir dalam kegiatan tersebut. Di antaranya Wakil Kepala Staf Angkatan Laut (Wakasal) Laksamana Madya TNI Erwin S. Aldedharma dan Asisten Perencanaan (Asrena) Kasal Laksamana Muda TNI Achmad Wibisono.

Kemudian Asisten Intelijen (Asintel) Kasal Laksamana Muda TNI Akmal, Asisten Operasional (Asops) Kasal Laksamana Muda TNI Yayan Sofiyan dan pejabat terkait lainnya.

Penulis: Kurniati

Connect with Us

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *